Sabtu, 24 Mei 2008

Method Overriding

Jika pada subclass kita menulis ulang method yang ada pada super classnya, maka method yang ada di subclass tersebut disebut meng-override method super classnya. Jadi ketika kita memanggil method tersebut dari objek subclassnya maka yang akan dijalankan adalah method yang berada di subclass tersebut. Untuk lebih jelasnya perhatikan contoh berikut.

public class A {
public void cetak(){
System.out.println("Dicetak oleh class A");
}
}
public class B extends A {
public void cetak(){
System.out.println("Dicetak oleh class B");
}
}

public class TestOverride {
public static void main(String[] args){
B objB = new B();
objB.cetak();
}
}

Tidak ada komentar: