Sabtu, 24 Mei 2008

Keyword ‘final’ dalam Pewarisan

Di bagian sebelumnya penggunaan kata final adalah untuk mendeklarasikan suatu konstanta. Apabila kata final digunakan pada pendeklarasian method, maka method tersebut tidak dapat dioverride. Ubahlah method pada class A di atas menjadi:

public class A {
public final void cetak(){
System.out.println("Dicetak oleh class A");
}
}


Apabila kita jalankan program sebelumnya, maka akan terjadi error karena method yang final tidak dapat dioverride lagi.
Selanjutnya apabila kita menggunakan kata final pada deklarasi class, akan menyebabkan class tersebut tidak dapat diturunkan atau membuat subclassnya menggunakan keyword extends.

Tidak ada komentar: